OKU Timur, PS – Prestasi membanggakan datang dari dunia pendidikan Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur. Siswi SMP IT Maryam Muraith Martapura, Saslabila Kahirunnisa Ahdzara, berhasil meraih Anugerah Bintang Sobat SMP Republik Indonesia (RI) Tahun 2025, ajang apresiasi nasional yang diselenggarakan oleh Direktorat Sekolah Menengah Pertama, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) RI.
Dari ratusan peserta seluruh Indonesia, Saslabila menjadi satu-satunya perwakilan dari Kabupaten OKU Timur yang lolos hingga tingkat nasional. Ia dinilai menonjol dalam bidang akademik, kepemimpinan, dan kepedulian sosial terhadap lingkungan sekolah maupun masyarakat.
Kepala SMP IT Maryam Muraith, Yesi Sweni, S.Pd, mengaku bangga dengan capaian siswinya. Menurutnya, prestasi ini membuktikan bahwa sekolah kecil pun mampu melahirkan generasi yang mampu bersaing di tingkat nasional.
“Saslabila anak yang tekun dan peduli. Ia aktif dalam kegiatan sosial dan literasi sekolah. Kami sangat bangga, karena dari sekolah di Martapura bisa lahir siswi berprestasi nasional,” ujar Yesi, Sabtu (5/10).
Dalam video inspiratif yang menjadi bagian dari seleksi Bintang Sobat SMP RI 2025, Saslabila menampilkan aktivitasnya mengajak teman-teman menjaga kebersihan sekolah dan menumbuhkan budaya membaca.
“Saya tidak menyangka bisa terpilih. Saya hanya ingin membuktikan bahwa dari sekolah kecil pun kita bisa berprestasi,” kata Saslabila.
Apresiasi juga datang dari Kepala Bidang Pembinaan Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) OKU Timur, Edi Subandi, SE., M.M.
“Prestasi ini bukti bahwa potensi pelajar OKU Timur luar biasa. Kami berharap pencapaian ini menjadi motivasi bagi sekolah lain untuk menumbuhkan karakter dan semangat berprestasi,” tegasnya. (®)
Discussion about this post